Minggu, 15 Desember 2013
Dapat Pulsa Gratis di Mojokerto
Awalnya saya tidak tahu, bagaimana dunia bisnis pulsa ini berjalan, setelah mendapat pencerahan dai seorang teman yang sudah lama berkecimpung dalam jual beli pulsa, barulah saya tahu, bahwa jual beli pulsa ini dilakukan dengan sistem MLM, dimana seorang penjual pulsa bisa mencari member / downline sebanyak - banyaknya untuk meningkatkan pendapatannya. Jadi pendapatannya tidak hanya dalam bentuk keuntungan menjual pulsa, tetapi juga bonus rekrutmen member.
Timbul ide dalam diri saya, bagaimana kalau saya carikan downline untuk teman saya tersebut? Nanti bonusnya dibagi dua, teman saya langsung setuju. Akhirnya saya bergerak untuk cari downline, baik lewat dunia maya maupun rekrut teman - teman sekitar. Awalnya sih tidak banyak menghasilkan, tapi lama kelamaan dengan semakin banyaknya member, bonus ini semakin banyak. Tidak banyak - banyak amat sih, tetapi untuk membiayai kebutuhan pulsa sekeluarga, pembayaran telpon rumah dan pembayaran listrik untuk satu bulan masih cukup. Artinya, saya tidak perlu beli pulsa, tidak perlu keluarkan uang untuk bayar telpon rumah dan rekening listrik setiap bulannya karena dibayar lewat hasil bonus member. Tentu ini merupakan sesuatu yang cukup membantu keuangan keluarga, alokasi dana yang seharusnya untuk kebutuhan - kebutuhan tersebut bisa dialihkan ke kebutuhan lainnya.
Harap pembaca memahami, untuk mendapatkan hasil tersebut, saya sama sekali tidak menjual pulsa, sesekali kadang teman beli pulsa ke saya, itupun jika terpaksa karena counter terdekat sedang tutup, dan saya memang tidak berniat jual pulsa. Bonus pulsa yang saya peroleh hanya saya manfaatkan untuk kebutuhan saya pribadi, kalau ada kelebihan akan saya simpan untuk bulan depan karena bisa jadi kebutuhan bulan depan meningkat. Untuk jaga - jaga.
Kalau pembaca ingin pulsa gratis, bisa mengikuti langkah saya, anda bisa mendaftar di salah satu server pulsa terdekat di Mojokerto, misalnya TopSell, Rosy Cell, Gajah Cell dan masih banyak lagi, setelah terdaftar anda bisa mencari member, baik melalui online maupun offline. Tapi syaratnya adalah anda harus sabar, selama member anda belum banyak, pendapatan anda juga belum banyak, tetapi seiring waktu pendapatan anda juga akan meningkat, apalagi jika jumlah member anda semakin banyak.
Mungkin ini berita basi bagi yang sudah berkecimpung di dunia jual beli pulsa, karena cara ini sudah menjadi model bisnis pulsa sejak lama, oleh karena itu saya cuma ingin berbagi untuk yang belum tahu atau kurang tahu tentang seluk beluk model bisnis ini.
Kamis, 03 Oktober 2013
Bisnis Online di Mojokerto
Kebanyakan dari mereka ternyata adalah pebisnis online, ya bisnis online dari kota kita tercinta Mojokerto. rata - rata mereka bekerja dari rumah masing - masing. Jika dihitung, mungkin cukup banyak jumlahnya, terbukti ketika saya datang ke JNE di hari lain, saya ketemu wajah - wajah yang juga berbeda.
Ini membuktikan, bahwa geliat bisnis onlien di Mojokerto juga cukup banyak, dengan berbagai macam produk yang mereka jual. Mojokerto terbukti tidak kalah dari kota - kota lain dalam hal bisnis online, banyak yang menekuni bisnis online sebagai pilihan.
Bekerja dari rumah, dari kota tercinta Mojokerto, merambah ke seluruh penjuru Indonesia, bahkan dunia. Semoga bisnis ini semakin berkembang di Mojokerto.
Selamt berbisnis online
Jumat, 20 September 2013
Stikes, akbid dan akper yang cukup banyak di mojokerto
Kalau dihitung, di mojokerto ada cukup banyak lembaga pendidikan kesehatan, mulai akademi keperawatan, akademi kebidanan, Sekolah tinggi keperawatan / kebidanan.
Hal ini juga berkaitan dengan jumlah lembaga penyelenggara kesehatan, seperti klinik dan rumah sakit, baik milik pemerintah maupun swasta.
Tetapi banyaknya lembaga tersebut, tidak membuat biaya kesehatan menjadi menurun, malah naik. Biaya untuk menjadi perawat atau bidan juga sangat besar.
Kamis, 05 September 2013
Pacet area wisata alam unggulan
Di Pacet, mojokerto ada banyak wisata alam yang tersedia. Ada air terjun, air panas, wana wisata dan aneka wahana wisata menarik lainnya.
Kawasan pacet memang sudah terkelola dengan baik. Aneka hotel, Villa, rumah makan dan sarana penunjang lain cukup banyak tersedia, anda tinggal memilihnya.
Sarana akomodasi dan transportasi juga cukup banyak tersedia. Pokoknya komplit semua di pacet.
Senin, 05 Agustus 2013
Kawasan Benteng Pancasila sebagai pusat Pedagang Kaki Lima (PKL)
Jalan Benteng Pancasila di jadikan jalan yang bebas polusi jam 05.00 s/d 09.00 setiap hari minggu di kota mojokerto, memang dari awal sekitar 2 tahun yang lalu bagus dan sesuai dengan keinginan masyarakat kota mojokerto, tetapi sekarang sudah mulai sedikit demi sedikit berubah fungsi sehingga terkesan seperti pasar. Mulai ada pedagang Buah, Sayur mayur, ikan, dsb hingga makanan yang kwalitasnya kurang bisa di jamin, serta sekarang sudah mulai muncul orang2 yang meminta-minta. Dulu sering masih ada Satpol PP yang mengawasi dan mengatur ketertiban baik pedagang maupun tempat Parkir, tetapi sekarang sudah hampir tidak kelihatan. Mohon Perhatian dan keamanan untuk masyarakat.
Sejak pedagang kaki lima di kawasan Joko Sambang dan Alon-alon Mojokerto dipindah ke Benteng Pancasila, sejak itu pula keramaian setiap hari tersedia, jika dulu hanya pada hari minggu saat Car Free Day, maka sekarang ini ada keramaian setiap hari.
Kamis, 25 Juli 2013
Potensi Trowulan, Mojokerto sebagai ikon wisata
Ya, inilah Situs Trowulan Mojokerto, yang merupakan situs Kerajaan Majapahit dari masa abad XIII – XV Masehi. Berlokasi di Trowulan, Mojokerto, Jawa Timur sebagai tempat dimana Anda dapat mengenang kebesarannya dan tidak lagi menganggap bahwa kita hanya tahu dari buku sejarah atau pelajaran saat sekolah dahulu.
Trowulan adalah satu-satunya situs kota di Indonesia yang luasnya mencapai 11 x 9 km 99 km² dan menyimpan ratusan ribu peninggalan arkeologis, baik yang sudah ditemukan maupun yang masih terkubur. Berwisata ke tempat ini bukan sekedar liburan, namun Anda juga bisa menapaki sejarah besar dari sebuah kerajaan yang menjadi inspirasi Bangsa Indonesia tentang “Persatuan Nusantara”. Selain itu Anda akan mengetahui bagaimana tingkat peradaban di Trowulan di masa Majapahit, mulai dari sistem pemerintahan, perdagangan, hubungan luar negeri, teknologi, arsitektur, pertanian, hingga seni kerajinan.
Kerajaan Majapahit berdiri 1293 M setelah runtuhnya Kerajaan Singosari. Didirikan oleh Raden Wijaya, awalnya berpusat di daerah Hutan Tarik yang banyak terdapat Pohon Maja yang buahnya pahit, oleh karena itu dinamakan Majapahit. Raden Wijaya sendiri adalah menantu Raja Singosari yaitu Kertanegara dari garis keturunan Ken Arok, pendiri Kerajaan Singosari. Dia menjadi raja pertama Majapahit hingga 1309 M.
Kebesaran Majapahit mencapai puncak keemasan pada masa pemerintahan Raja Hayam Wuruk dan Mahapatih Gajah Mada yang mengikrarkan Sumpah Palapa untuk mempersatukan Nusantara. Majapahit berhasil merangkai jejaring perniagaan lokal dan regional dengan komoditi beras dan hasil bumi yang ditukar dengan rempah-rempah, keramik, dan tekstil. Mata uang yang digunakan adalah uang gobog dan uang ma dari emas atau perak, uniknya mata uang Cina dari Dinasti Tang, Song, Ming, dan Qing berlaku juga di Majapahit. Dalam kehidupan beragama terjadi penyatuan agama Siwa dengan Budha, selain berkembang agama Karesian dan Islam. Hal ini menunjukan Majapahit sebagai negara multikultur dan masyarakatnya hidup damai dengan berbagai aliran kepercayaan secara harmonis. Majapahit mengalami pasang surut akibat perebutan tahta di kalangan keluarga raja hingga akhirnya mengalami keruntuhanya abad XV M.
Bangunan keraton Majapahit diperkirakan seperti rumah bertingkat dengan atap dari kayu tipis, tembok dari bata, lantainya dari anyaman tikar pandan atau rotan. Sementara rumah penduduk umumnya dari atap jerami. Situs-situs di Trowulan telah dipugar untuk menjaga keindahannya. Situs Trowulan ini ramai pengunjung terutama hari Sabtu-Minggu dan liburan sekolah. Setiap harinya rata-rata 50-an orang pada hari-hari biasa dan rata-rata 170-an orang pada hari liburan dan liburan sekolah.
Situs Trowulan sendiri pertama kali muncul dalam literatur berjudul “History of Java I” yang ditulis Sir Stamford Raffles tahun 1817. Raffles mengatakan bahwa nama Trowulan berasal dari Trang Wulan atau Terang Bulan. Saat ditemukan seluruh situs ini tertutup hutan jati yang cukup lebat, sehingga dia tidak terlihat sebagai sebuah kota klasik.
Situs kota kota klasik Trowulan dibagi beberapa segmen yang memperlihatkan perannya dimasa lalu. Dibangun dengan pola ruang kanal air diduga ada hubungannya dengan konsep mandala yang digunakan sebagai acuan dan dasar pembagian kosmologis kota ini. Kolam Segaran membuktikan hal tersebut tak ubahnya bagai telaga di tengah kota. Berdasarkan sketsa rekonstruksi Kota Majapahit dan foto udara memperlihatkan kota lama ini memiliki sistem kanal pengairan untuk drainase dan pasokan air yang dibuat dalam garis lurus memanjang barat laut-tenggara dan timur laut-barat daya.
Sumber: http://opini.personawiyata.web.id
Senin, 22 Juli 2013
Geliat Bisnis IT di Mojokerto
Kalau mau mencari komputer, baik desktop maupun laptop, silahkan datang ke Jalan KH. Nawawi, di sana banyak toko komputer berderet dari utara ke selatan. Ada DM computer, Pusat Laptop (Laptop Center) milik Profesca yang memiliki beberapa toko yang tersebar di Mojokerto. ada yang tergolong "tua", Antasari Computer. Dan beberapa toko lain yang saya sendiri tidak hafal dengannya.
Di Jl. KH Nawawi ini juga ada toko "IT" spesialis HP, Tablet dan Accessories-nya, mana lagi kalau bukan TOP SELL. Gedungnya yang megah sangat meyakinkan. Untuk Handphone dan teman - temannya, slain top sell, ada Gajah Cell di Karyawan, KSC di Jl Wijaya Kusuma Sooko, serta beberapa toko di sekitar Jl. Karyawan.
Kalau spesialis printer, ada di Jl Yos Sudarso, dekat kantor ADIRA, di sana anda bisa service printer serta isi ulangnya. Modif juga bisa. Hal yang sama ada di Jl. Mojopahit utara, dekat alon - alon, produk franchise isi ulang printer laser dan deskjet.
Yang lagi ngetrend, adalah cetak digital, sekarang ini lagi menjamur di Mojokerto. Ada Printingku di Jl Jayanegara, embong tekuk utara, depan SMA Puri. Ada lagi 88 Advertising di lingkungan perumahan Gatoel, Jl Jawa 88. Di Jl Brawijaya selatan, Ruko Penarip, ada juga digital printing bernama Karunia Digital Printing. dan masih banyak lagi.
Yang masih belum banyak adalah yang bergerak di bidang software, masih terhitung dengan jari, hal ini juga dipengaruhi oleh rendahnya kesadaran masyarakat akan hak atas kekayaan intelektual (HAKI) sehingga bidang software tidak berkembang. Kami hanya menemukan satu lembaga yang bergerak di bidang software di Mojokerto, yaitu Persona Wiyata, sekaligus kursus IT. Kalau mau desain website di Mojokerto, silahkan ke Adsindo.
Sekian dulu informasi perkembangan teknologi informasi di Mojokerto. Jika ada informasi lain, silahkan beri komentar di bawah ini.
Minggu, 30 Juni 2013
Kelurahan Miji Sebagai Pusat Industri Kecil Sepatu dan Sandal
Salah satu yang paling populer adalah Kelurahan Miji, Kecamatan Prajurit Kulon, Kota Mojokerto. Kelurahan ini terkenal karena merupakan sentra industri kecil sepatu dan sandal. Mayoritas warganya adalah pengrajin sepatu dan sandal, mulai yang bersifat rumahan sampai yang sudah berhasil mewujudkan dalam sebuah "pabrik" walaupun dengan skala yang tidak terlalu besar.
Dengan berwira usaha sepatu dan sandal, warga kelurahan Miji terbukti mampu memenuhi kebutuhan keluarga masing - masing. Daerah yang terkenal sebagai pusatnya industri kecil sepatu dan sandal adalah Lingkungan Kedung Kwali, Sinoman dan Lingkungan Miji sendiri. Jika anda datang ke Mojokerto, silahkan datang ke lingkungan - lingkungan tersebut untuk mendapatkan sepatu dan sandal dengan harga murah karena langsung dari pabriknya, anda beli eceran pun dilayani.
Anda juga bisa melihat langsung proses produksinya, semuanya nyaris ditangani oleh tenaga manusia (hand made), hanya sebagian kecil yang mengandalkan teknologi untuk proses produksinya. Tetapi dari sisi kualitas, jangan diragukan, tidak kalah dengan sepatu atau sandal buatan pabrik.
Minggu, 23 Juni 2013
Potensi Wisata Trowulan
Upaya pemerintah untuk memelihara situs - situs yang berjumlah puluhan, bahkan ratusan sebenarnya sudah cukup optimal, walaupun belum tergarap semuanya. Tetapi paling tidak, situs - situs utama sudah terpelihara dengan baik.
Yang menurut kami masih kurang adalah sarana dan prasarana pendukung wisata, misalnya penginapan, tour guide dan yang paling penting, suvenir khas Majapahit yang sangat kurang di kawasan Trowulan. Jika ada yang mencari suvenir, pasti akan sangat kesulitan karena tidak ada toko khusus yang berjualan suvenir ini.
Berbicara bisnis di Mojokerto
Potensi - potensi ini misalnya potensi wisata, potensi wirausaha dan potensi - potensi lainnya.